Jalin Sinergitas, Koramil 0813-07/Kepohbaru Adakan Komunikasi Sosial Dengan Komponen Masyarakat

BOJONEGORO,-      Upaya memelihara dan meningkatkan kebersamaan guna membangun komunikasi dialogis, dalam rangka memperoleh kesamaan pandang dalam memahami setiap permasalahan yang terjadi. Koramil 0813-07/Kepohbaru menyelenggarakan Komunikasi Sosial dengan berbagai Komponen Masyarakat, di RT. 17 RW. 03 Desa Brangkal, Kecamatan Kepohbaru, Bojonegoro, Jawa Timur, Senin (23/5/2016).

Acara yang dihadiri sebanyak 60 orang diantaranya Danramil 0813-07/Kepohbaru, Kapten Arm Teguh Hari Wibowo, Camat Kepohbaru, Gunardi, Kapolsek, AKP Yasimbang, perwakilan Perguruan Silat, Tokoh Agama, tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda serta masyarakat sekitar. Bertujuan untuk meningkatkan sinergitas aparat kewilayahan.

“Kegiatan ini dilakukan guna menjalin silaturahmi untuk meningkatkan koordinasi serta membangun kerjasama yang lebih baik lagi. Diharapkan, melalui komunikasi ini dapat dicapai kesamaan pemahaman yang menghasilkan pemikiran cemerlang untuk solusi terbaik dalam membangun karakter guna optimalisasi sistem pertahanan wilayah” ujar Danramil 0813-07/Kepohbaru, Kapten Arm Teguh Hari Wibowo, dalam sambutanya.

Selain itu, Danramil 0813-07/Kepohbaru juga mengharapkan, agar sesama aparat untuk saling mendukung dan mengisi untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan. Menurutnya, kegiatan tersebut bukan hanya sebagai ajang mengenal satu sama lainya. Namun lebih dari itu, yakni untuk saling tukar informasi.

Sementara itu, Kapolsek Kepohbaru, AKP Yasimbang, dalam sambutanya mengajak masyarakat Kecamatan Kepohbaru agar selalu waspada terhadap setiap perkembangan yang terjadi.

“Segenap masyarakat agar selalu mengawasi anak-anaknya jangan sampai terpengaruh oleh bahaya narkoba, semua warga Negara wajib untuk memberantas peredaran bahaya Narkoba. Selain itu juga segenap masyarakat untuk saling bekerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban” tandasnya. [triss/ADMC 0813]

Subscribe

Terima Kasih Telah Bersinergi Bersama Kami, Ikuti Berita Kodim 0813 Bojonegoro Dengan Follow Artikel dari Web Ini.

No Responses

Tinggalkan Balasan

error: Konten Dilindungi !!