BOJONEGORO, – Kemeriahan Lomba Fashion Show “Festival Bojonegoro Batik & Tenun, Craft dan Culinary 2016” yang digelar untuk kali pertama di Bojonegoro tak berhenti pada Sabtu (12/11) siang, malam ini masyarakat Bojonegoro kembali suguhi persembahan model dan peragaan busana “Batik Jonegoroan” di Jalan Mastumapel, Timur Alun-alun Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur.
Tak mau kalah, sebagai pembuka acara itu Jajaran Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) Kabupaten Bojonegoro juga turut berlenggak-lenggok di Catwalk layaknya seorang model papan atas, dimulai dari pasangan Bupati Bojonegoro Suyoto beserta isteri Mahfudhoh Suyoto mengenakan busana dan gaun batik tenun jonegoroan, disusul pasangan Wakil Bupati Setyo Hartono dan Isteri Asminarsih.
Juga pasangan Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu Sri Bintoro beserta isteri dan Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf M. Herry Subagyo beserta isteri pun menyusul untuk berjalan diatas Catwalk, kemudian pasangan Kepala Disperindag Bojonegoro, Basuki dan Kepala Disbudpar, Amir Syahid.
Meski tak dapat menyembunyikan kecanggungannya berjalan diatas Catwalk, namun Letkol Inf M. Herry Subagyo dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXVIII Kodim 0813 Bojonegoro menjadi satu dari sekian model yang memperagakan warna-warni batik karya seni putra daerah, Eko Tjandra. Tetap gagah dan anggun, dengan balutan batik warna merah, serta penuh kesabaran, kepercayaan dan ketelitiannya berjalan diatas Catwalk tersebut, menambah kemeriahan acara sebagai salah satu upaya dalam rangka untuk mengembangkan karya seni dan memajukan industri kreatif.
“Ini kali pertama pengalaman saya berjalan diatas Catwalk, tadi sempat canggung. Namun setelah beberapa langkah berjalan, alhamdulillah lancar” ungkap Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf M. Herry Subagyo ditemui usai turun dari catwalk sambil tersenyum.
Setelah pembuka acara dengan menampilkan Parade Fashion oleh jajaran Forpimda, tamu undangan yang hadir juga dihibur dengan tarian “Kahyangan Api” dari sanggar “Angling Dharma” binaan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Bojonegoro. [triss/ADMC 0813]
Related Posts
Dandim 0813 Bojonegoro hadiri Acara Grebeg Berkah Sambut HJB ke- 347
Maksimalkan Peran Pendampingan Petani, Babinsa Kodim Bojonegoro dibekali Manajemen Pompanisasi
Atlet Karate Binaan Kodim Bojonegoro Siap Berlaga di Open Tournament Piala Panglima TNI
Ini Daftar Pemenang Event Fun Run 2024 Kodim Bojonegoro Dalam Rangka HUT ke- 79 TNI
Bersama Forkopimda, Dandim Bojonegoro Lepas Ribuan Peserta Fun Run 2024
No Responses