BOJONEGORO, – Bertempat di Ruang Pusat Komando dan Pengendalian Operasi (Puskodalops) Makodim, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXVIII Kodim 0813 Bojonegoro, Ny. Putri Arief Rochman Hakim, bersama Pengurus turut Mengikuti acara Launching E-Stuntad & E-Posyandu Webinar Hybrid Motivator Laktasi Workshop Manajemen Laktasi Dala, Selasa (5/9/2023)
Adapun aplikasi E-Stuntad dan E-Posyandu yang diluncurkan oleh TNI Angkatan Darat ini guna mengakses data kasus stunting terhadap anak di Indonesia. Aplikasi tersebut diharapkan dapat membantu untuk menurunkan angka stunting, karena setiap anak yang terkena stunting bisa terlihat dalam aplikasi ini.
Selain itu, kedua aplikasi tersebut juga berguna untuk memudahkan para prajurit TNI Angkatan Darat dan keluarganya, serta masyarakat umum dalam mengakses layanan kesehatan. Pada aplikasi cerdas E-Stuntad ini, dapat mendeteksi daerah-daerah yang angka stuntingnya terbilang masih tinggi.
Sedangkan pada aplikasi E-Posyandu, para pengguna bisa melihat terkait informasi kesehatan ibu hamil serta laporan tumbuh kembang balita secara real time dan interaktif. Aplikasi berbasis data tersebut, juga dapat mendeteksi lokasi-lokasi posyandu terdekat.
Seluruh program dan kegiatan yang dilakukan TNI Angkatan Darat ini adalah sepenuhnya untuk membantu pemerintah dalam rangka menyejahterakan masyarakat khususnya untuk mencapai target angka stunting yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia di tahun 2024, yaitu 14 persen sekaligus wujud komitmen berkelanjutan akan nasib generasi penerus bangsa yang merupakan aset nasional di masa mendatang.(Pendim 0813)
Related Posts
Babinsa Jamberejo Koramil Kedungadem Bojonegoro berikan Pengamanan Jalan Sehat
Optimalkan Lahan Kosong, Kodim Bojonegoro Tanam Ribuan Bibit Cabai
Khitan Gratis dari Babinsa Koramil Sumberrejo Bojonegoro, Kado Istimewa untuk Riski Pratama
Kodim 0813 Bojonegoro Droping Air Bersih ke Warga Desa Sendangharjo Ngasem
Bersama Forkopimcam, Danramil Dander Bojonegoro berangkatkan Peserta Pawai Budaya
No Responses