Kodim 0813 Bojonegoro, Gelar Latbak Jatri 2015

KODIM 0813/BOJONEGORO, Bertempat dilapangan tembak Banjarsari Kabupaten Bojonegoro Kodim 0813/Bojonegoro beserta Jajaranya  melaksanakan Latihan Menembak Senjata Ringan TW-II TA. 2015 pada hari ini Senin tanggal 29 Juni 2015 pk. 08:00 WIB.

Latihan menembak dilaksanakan guna  meningkatkan kemampuan menembak senjata pistol dan senapan untuk tingkat perorangan Kodim 0813/Bojonegoro sesuai TOP/DSPP yang berlaku. Macam latihan menembak senjata ringan yang dilaksanakan antara lain menembak senapan jarak 100 m dengan menggunakan sikap tiarap, berlutut/jongkok dan berdiri sedangkan menembak pistol jarak 25 meter menggunakan sikap berdiri satu tangan dua tangan.

Kegiatan latihan menembak dalam triwulan ini merupakan program penilaian untuk mengetahui sejauh mana hasil latihan menembak yang dilaksanakan oleh Personel Kodim 0813/Bojonegoro baik menembak dengan menggunakan Pistol untuk para perwira maupun senapan untuk para Bintara dan Tamtama.

Perwira Seksi Operasi Kapten Inf Abdul Karim Zaluku menegaskan kepada anggotanya bahwa dalam latihan menembak agar dilaksanakan dengan sungguh-sungguh, tidak main-main dalam melaksanakan latihan karena latihan yang akan dilaksanakan ini adalah latihan menggunakan munisi tajam, faktor keamanan merupakan hal yang utama dalam setiap pelaksanaan latihan.

Setiap prajurit yang berada dalam satuan kewilayahan harus mencapai tingkat “Mampu” pada materi tembak tepat baik materi senapan maupun pistol sesuai Bujuknik tentang Latbak Jatri Skep Kasad Nomor Skep/19/II/2006 tanggal 3 Februari 2006 dan Bujuknik Latbak Jatri (Senapan) Skep Kasad Nomor Skep/260/XII/2007 tanggal 28 Desember 2007.

Latihan ini juga diharapkan dapat memelihara dan meningkatkan kemampuan menembak para personel Kodim 0813/Bojonegoro dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas sebagai Satuan Kewilayahan.  (triss0813)

Subscribe

Terima Kasih Telah Bersinergi Bersama Kami, Ikuti Berita Kodim 0813 Bojonegoro Dengan Follow Artikel dari Web Ini.

No Responses

Tinggalkan Balasan

error: Konten Dilindungi !!