
BOJONEGORO, – Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf M. Herry Subagyo membuka secara resmi sosialisasi Peningkatan Kemampuan Komunikasi Sosial (Katpuan Komsos) TA. 2017 bagi Aparat Komando Kewilayahan, di Gedung Ahmad Yani, berlangsung selama dua hari mulai tanggal 20 sampai 21 Maret 2017 ini diikuti 150 Babinsa dan Danramil Jajaran Kodim 0813 Bojonegoro.
Dalam sambutannya, Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf M. Herry Subagyo menyampaikan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan berkomunikasi sosial Prajurit Kodim 0813 Bojonegoro dengan berbagai komponen bangsa.
“Dengan kemampuan yang dimiliki, dapat memberikan pemahaman tentang tugas dalam pemberdayaan wilayah pertahanan di darat demi terwujudnya Kemanunggalan TNI-Rakyat,” ungkapnya, Senin (20/3/2017).
Diharapkan, dengan kemampuan komunikasi sosial yang dimiliki setiap prajurit dapat tercapainya sasaran, yaitu pemahaman tentang kebijakan Kasad dalam bidang teritorial. Sehingga, sebagai aparat kewilayahan dapat mengaplikasikan dengan benar setiap tugas dilapangan. Baik itu dengan aparat pemerintahan, maupun komponen masyarakat lainya.
Ditambahkan oleh Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf M. Herry Subagyo, agar setiap Babinsa mampu menguasai dan mencari solusi permasalahan di Desa binaanya dengan lebih bijaksana.
“Yakni dengan cara mengumpulkan keterangan dari sumber yang dapat di pertanggung jawabkan,” pungkasnya.
Adapun materi yang disampaikan pada sosialisasi ini yaitu tentang tugas dan fungsi TNI dan pokok-pokok kebijakan KASAD, Katpuan Komsos, Pengamalan Sikap Teritorial, serta tentang bahaya laten komunis. [triss/ADMC 0813]
Related Posts
Jaga Kemampuan Fisik Prajurit, Kodim Bojonegoro Gelar Garjas Periodik I Tahun 2025
Babinsa Tambakrejo Bojonegoro dampingi Tim Bulog Serap Gabah Petani Bakalan
Bersama DKPP, serta Dinas Perdagangan, Kodim Bojonegoro Tinjau Stok Pupuk di Gudang Sumberrejo dan Baureno
Sergab, Babinsa Tambakrejo Bojonegoro dampingi Pengiriman 2 Ton Gabah Menuju Bulog
Dukung Ketahanan dan Kedaulatan Pangan, Babinsa Bojonegoro Tanam Padi bersama Petani Desa Balenrejo
No Responses