BOJONEGORO, – Kepedulian terhadap sesama ditunjukkan para Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Koramil 0813-15/Ngraho, Bojonegoro, Jawa Timur, kepada masyarakat binaan. Mereka mengajak dan menghimbau warga untuk menggunakan masker sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona. Babinsa pun turut membagikan ratusan masker secara gratis.
Dengan menyasar area-area publik yang menjadi tempat berkumpulnya massa, seperti pasar tradisional dan warung-warung kopi. Para TNI ini tak sendiri, Polri, Satpol PP dan perangkat desa juga turut bersama membagikan masker kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker.
Selain membagikan masker gratis, para Babinsa ini juga menghimbau kepada masyarakat di wilayah binaan untuk tetap waspada terhadap penyebaran virus corona atau covid-19 yakni dengan cara menjaga pola hidup bersih dan sehat, memakai masker saat diruang publik, menjaga jarak berinteraksi serta mencuci tangan setelah melakukan aktifitas.
Demikian disampaikan Kapten Cba Josari, Danramil 0813-15/Ngraho, melalui pesan tertulisnya, pada Sabtu (29/8/2020).
Pihaknya mengharapkan, masyarakat khususnya di wilayah Kecamatan Ngraho untuk senantiasa mematuhi dengan terbitnya Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19.
“Karena tujuannya untuk menjaga keselamatan dan keamanan bersama. Sehingga, kami berharap masyarakat tidak merasa bosan dalam mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian virus corona menuju masyarakat Bojonegoro yang lebih sehat, produktif dan maju,” pungkasnya. [Pendim 0813/15]
Related Posts
Saksikan, Aksi Ratusan Babinsa Kodim di Perayaan Puncak HUT TNI ke- 79 di Alun-alun Bojonegoro
TNI-Polri dan Warga Baureno Bojonegoro, Bedah Rumah Ibu Sumarsih
Peridoe 1 Oktober 2024, 123 Prajurit Kodim Bojonegoro Naik Pangkat
Sinergitas Pemerintah bersama TNI-Polri Salurkan Bantuan Air Bersih
TNI-Polri di Ngasem Bojonegoro, berikan Bantuan Air Bersih untuk Warga Desa Kolong
No Responses