
BOJONEGORO,- Puncak rangkaian kegiata memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-70, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro menggelar resepsi kenegaraan bertempat di Pendopo Malowopati pada Senin (17/08/2015) malam pukul 20:00 WIB.
Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai elemen mulai dari Forpimda, anggota Paskibraka, veteran dan pelajar.
Menandai Resepsi Kenegaraan Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-70, Bupati Bojonegoro, Suyoto bersama Wakil Bupati, Setyo Hartono juga menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba desain poster dengan tema Ayo Sekolah dan Gerakan Hidup Sehat. Selain itu lima orang juga mewakili mendapatkan tali asih.
“Pola pikir warga kita saat ini haru diubah, jika kemarin kita berfikir apa yang harus direbut, namun saat ini harus berfikir keras apa yang sudah kita hasilkan dan besarkan,” ucap bupati dalam sambutannya.
Selain itu, terbentuknya Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di Bojonegoro diharapkan untuk terus bisa menciptakan kerukunan, mengingat kepercayaan masyarakat di Bojonegoro juga beragam.
Related Posts
Bersinergi Dengan Masyarakat, Koramil Baureno Bantu Bongkar Rumah Warga Lebaksari
Kodim Bojonegoro Gelar Doa Bersama Dan Santuni Anak Yatim
Tiga Pilar Kedungsumber Temayang, Pasang Banner Himbauan Pencegahan Covid-19
Petugas Gabungan Kecamatan Tambakrejo Bojonegoro Patroli Gakplin Bersama
Koramil Kapas Bersama Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Kali Pirang Dan Avoor
No Responses