
BOJONEGORO,- Tim Paskibraka Kabupaten Bojonegoro pagi ini mengunjungi Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0813/Bojonegoro Selasa (18/08/2015) 08:00 WIB.
Rombongan kunjungan Tim Paskibraka yang dipimpin oleh Kasi Olah Raga Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro (Suyanto) secara langsung diterima oleh Komandan Kodim (Dandim) 0813 Letkol Kav Donova Pri Pamungkas.
“Selamat dan sukses kami ucapkan, dan selamat datang di Kodim 0813 kepada seluruh anggota Paskibraka” ujar Donova.
Lebih lanjut Donova mengatakan, agar sikap dan pencapaian yang selama ini didapat oleh tim Paskibraka Kabupaten Bojonegoro agar dipertahankan dan ditingkatkan untuk tahun tahun berikutnya serta ditularkan kepada anggota yang terpilih menjadi Paskibraka selanjutnya.
Kegiatan yang dihadiri 75 anggota Paskibraka, 10 orang senior paskibraka serta 2 orang pelatih masing dari Kodim 0813 (Pelda Supriyanto) dan Polres (Aipda Sunari).
Related Posts
Bersama Forkopimda, Dandim Bojonegoro Safari Ramadhan Di Sumberejo
TMMD 110 Tambakrejo, BPBD Bojonegoro Berikan Pengetahuan Pencegahan Dan Kesiapsiagaan Bencana
Pembangunan Jalan Aspal Desa Ngrancang, Terus Dipercepat Satgas TMMD Kodim Bojonegoro Dan Warga
TMMD ke-110, Perwakilan 18 Desa Di Kecamatan Tambakrejo Ikuti Pelatihan Sistem Informasi Desa
Gotong Royong, Satgas TMMD 110 Bojonegoro Dan Warga Jatimulyo Ratakan Pasir Untuk Pengaspalan Jalan
No Responses